Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Samsung Gear S Dijual Rp 3,5 Juta di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa bulan setelah resmi diperkenalkan akhir Agustus lalu, jam tangan pintar terbaru dari Samsung, Gear S, telah dilepas ke pasar Indonesia.

"(Samsung Galaxy Gear S) sudah dijual," kata Shinta Wardiastuti, Corporate Marketing Samsung Indonesia, saat dihubungi KompasTekno, Kamis (18/12/2014).

Jam tangan pintar Samsung yang bisa dipakai bertelepon ini sudah tersedia di pasar Indonesia dengan banderol harga Rp 3,5 juta.

Gear S sendiri memiliki desain yang cukup unik. Ia dilengkapi dengan layar sentuh berdesain lengkung berukuran 2 inci. Layar ini memiliki resolusi 480 x 360 piksel. Spesifikasi jeroannya mencakup prosesor dual-core 1 GHz, RAM 512 MB, media penyimpanan 4 GB, dan sertifikasi ketahanan IP67.

Gear S merupakan jam tangan pintar pertama dari Samsung yang dibekali dengan slot nano SIM card. Perangkat ini pun bisa mengakses koneksi data internet 3G secara mandiri, tanpa perlu terhubung ke perangkat pendamping seperti smartphone.

Perangkat ini pun sudah dibenamkan dengan GPS, mengizinkan Gear S untuk menjalankan aplikasi peta semacam Nokia Here Maps.

Samsung Gear S berjalan di sistem operasi Tizen. Samsung mengklaim, toko Gear Store yang khusus memuat software untuk jam tangan pintar Samsung hingga kini telah mengoleksi sekitar 1.200 aplikasi.

Posting Komentar untuk "Samsung Gear S Dijual Rp 3,5 Juta di Indonesia"